Koramil Landono Cegah Penyakit DBD Dengan Fogging 

Konsel _ Dalam rangka mencegah penyakit  demam berdarah, Koramil 1417-13/Landono melaksanakan kegiatan Fogging di Desa Tridana Mulya, Kec. Landono, Kab. Konawe Selatan, Jumat (9/2).

Kegiatan Fogging dipimpin oleh Yohana Dengeng, S.Kep., Ners., M.Kes (Kepala Badan Layanan Umum Daerah Unit Pelaksana Teknis Daerah (BLUD UPTD) Puskesmas Landono).

Dikatakan Pelda Mujiaman bahwa adapun sasaran dalam kegiatan fogging, di Kantor Koramil, Masjid Nur Iman, rumah warga dan parit/selokan.

"Koramil bekerjasama dengan Puskesmas Landono dalam rangka membasmi sarang nyamuk sehingga dapat terhindar dari ancaman nyamuk yang dapat menyebabkan penyakit DBD di wilayah binaan," katanya.

Lanjutnya, Babinsa juga melakukan himbauan agar warga peduli terhadap lingkungan serta mengambil langkah 3M yakni Menguras tempat penampungan air, Menutup tempat-tempat penampungan air dan Mendaur ulang berbagai barang yang memiliki potensi untuk dijadikan tempat berkembang biak nyamuk.

"Ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat serta perhatian bersama dalam memasuki musim penghujan yang sangat rentan berkembang biaknya penyakit," pungkas Pelda Mujiaman.